Personel Gabungan Sisir Terminal 1 Bandara Soetta, Pastikan Keamanan Pemudik Lebaran 2025

    Personel Gabungan Sisir Terminal 1 Bandara Soetta, Pastikan Keamanan Pemudik Lebaran 2025

    TANGERANG – Menjelang puncak arus mudik Lebaran Idul Fitri 1446H/2025M, personel gabungan dari TNI-Polri bersama stakeholder terkait melakukan patroli keamanan di Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, pada Senin (31/3) malam. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kenyamanan dan keamanan para pemudik yang hendak pulang ke kampung halaman.

    Kepala Pos Pengamanan dan Pelayanan Arus Mudik Terminal 1 Bandara Soetta, Ipda Nurjaja, menegaskan bahwa kehadiran personel gabungan ini merupakan langkah preventif guna menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.

    “Kamtibmas yang kondusif adalah prioritas kami. Dengan begitu, para pemudik dapat merasa aman dan nyaman saat perjalanan mudik maupun saat kembali ke kota asal, ” ujar Nurjaja saat memantau jalannya patroli gabungan. (Sopiyan)

    kota tangerang
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Jumat Curhat, Kapolresta Bandara Soetta...

    Artikel Berikutnya

    Patroli Ketat di Perkantoran Kosong Bandara...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Babinsa Koramil 02/Timika Komsos Serta Bantu Petani Rawat Tanaman Melon
    510 Personel Gabungan Dikerahkan Cari Iptu Tomi yang Hilang Saat Kejar KKB

    Ikuti Kami